Senin, 13 Juli 2009

ONG BAK 2

Tien (Tonny Ja) adalah seorang anak dari salah satu pemimpin di salah satu kerajaan di thaialnd. Suatu ketika Tien menyaksikan kedua orangtuanya dibunuh oleh penghianat kerajaan yang bernama Lord Rajsena. Tien lolos dari aksi pembantaian dan berhasil melarikan diri. Ditengah pelariannya Tein ditangkap oleh sekelompok penjual manusia untuk dijadikan budak. Tien berhasil diselamatakan oleh sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Chernang. Chernang melihat dari sorot matanya Tien bahwa anank ini bakal menjadi seorang petarung dan pemimpin yang tangguh maka diajarkanlah bermacam-macam jurus bela diri. Selama belajar diri bertahun-tahun Tien selalu dihantui mimpi buruk atas tragedi pembunuhan orang tuanya. Akhrinya suatu ketika Tien siap membalas atas kematian kedua orangtuanya. Berhasilkah Tien?, Siapakah sebenarnya algojo dari pembunuh orang tuanya?.

Sebetulnya Kisah Ong bak 2 tidak ada kaitannya dengan Ong Bak yang diproduksi tahun 2003, mungkin sang produser berharap film ini bisa mengikuti kesuksesan film Ong Bak terdahulu dengan mengandalkan bintang laga asal negara gajah putih Tony Jaa.
Film yang dibintangi sekaligus disutradarai Tonny Jaa berseting di masa kerjaaan Thailand abad pertengahan dengan nuansa tone natural cukup mendominasi dan sedikit kelam. Ceritanya cukup sederhana dan minim dialog. lebih banyak menampilkan aksi tarung yang natural dan berani ditambah dengan pengambilan gambar yang bagus menjadikan film ini asik untuk ditonton. Costum yang dipakai prajurit Lord Rajsena dan Chernang mengingatkan saya pada film Mortal Combat dan Brotherhood Wolf. Film yang lumayan menghibur ditengah gempuran film2 blockbuster Hollywood yang sudah mulai membosankan.

Satifactions 70%

2 Comentários:

AndoRyu mengatakan...

udah nonton, tp terang aja membosankan. memang benar multi genre martial arts yg ditampilkan cukup menarik, tp kalau cuma mau liat bak bik buk doang sih, nonton wrestling mania dkk aja.

2.5/5

e2p mengatakan...

thanks bro.. atas komennya...

Posting Komentar

Daftar Blog Teman

pump up your life

E2P © 2008 Template by Dicas Blogger.

TOPO